Kunjungan ke Medan

Komisi Kaleb Sinode GKY

8 Agustus 2014
Tanggal 3-4 Mei 2014, Komisi Kaleb GKY Sinode mengadakan kunjungan ke GKY Medan. Kunjungan ini diikuti oleh 25 orang. Tujuan kunjungan ini adalah untuk memberikan dorongan semangat kepada komisi kaleb di GKY Medan agar mereka bisa terus mengembangkan pelayanan komisi kaleb di sana. Dalam kunjungan ini Komisi kaleb GKY melayani paduan suara pada Kebaktian Umum 1 dan 2, juga menampilkan senam Zan Mei Cao serta sharing foto. Melihat banyaknya jemaat yang telah berusia di atas 50 tahun yang hadir dalam kebaktian umum, maka dapat disimpulkan bahwa komisi kaleb GKY Medan mempunyai potensi yang besar untuk berkembang. Saat ini GI Yenny menjadi Pembina komisi kaleb GKY Medan.

Setelah melayani pada kebaktian umum 1 dan 2 mereka diundang untuk makan bersama dengan komisi kaleb GKY Medan, setelah itu dilakukan sharing-sharing kondisi komisi kaleb di beberapa GKY di Jakarta dan sharing dari Komisi Kaleb di Medan. Suasana akrab dan kekeluargaan begitu terasa.
Pokok Doa
1. Proses pengusulan Calon Sementara Penatua di masing-masing Jemaat GKY.
2. Proses Pergantian Gembala di GKY Jemaat Teluk Gong, GKY Jemaat Sunter.
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16
www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design